469340823162156
Loading...

Awas, Bahaya Minuman Bersoda Bagi Tubuh Anda!

Bahaya Minuman bersoda, dampak minuman bersoda, efek minuman bersoda, akibat minuman bersoda, efek minuman soft drink
Awas, Bahaya Minuman Bersoda Bagi Tubuh Anda! - Memang minuman bersoda sangat lezat ketika di nikmati ketika cuaca panas. Sebaiknya, jauhkan minuman itu dari tubuh kita. Para pakar kesehatan di dunia menghubungkan kebiasaan minum soda dengan kondisi obesitas, gigi berlubang, diabetes, serta penyakit yang berhubungan dengan sistem kardiovaskular yang dapat berujung pada serangan jantung dan stroke. Berikut sejumlah penelitian yang telah membuktikannya:

1. Tingkatkan risiko serangan jantung.
Penelitian yang dilakukan di Harvard School of Public Health, Amerika, tahun 2012 lalu menyatakan bahwa mengonsumsi sekaleng saja minuman bersoda dalam sehari bisa meningkatkan risiko seseorang menderita serangan jantung hingga 20% dalam waktu 22 tahun ke depan.

2. Memperlambat Perkembangan otak.
Penilitian yang dilakukan Profesor Reto Huber dari Rumah Sakit Universitas Anak di Zurich membuktikan mengkonsumsi minuman bersoda setara dengan tiga cangkir kopi perhari. kafein itulah yang dapat mencegah orang tidur nyenyak. Padahal, tidur merupakan saat tepat untuk meningkatkan fungsi otak.

3. Mengubah metabolisme.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan di Bangor University, Inggris, dan diterbitkan dalam European Journal of Nutrition pada bulan Juni tahun 2012, kebiasaan minum minuman bersoda bisa mengubah sistem metabolisme seseorang sehingga tubuhnya akan lebih sulit membakar lemak dan menurunkan berat badan.

4. Menimbulkan kerusakan memori.
Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 1997 menyatakan bahwa minuman bersoda mengandung BVO (Brominated Vegetable Oil), sejenis bahan pengawet dan pencegah pembakaran pada plastik. Padahal, konsumsi BVO bisa mengakibatkan gangguan pada sistem saraf, termasuk menimbulkan gangguan memori dan masalah pada proses berpikir.

5. Meningkatkan risiko asma.
Selama dua tahun, sekelompok peneliti dari Australia melakukan sebuah riset yang hasilnya dipublikasikan di jurnal Respiratory pada tahun 2012. Riset tersebut membuktikan adanya hubungan antara peningkatan risiko serangan asma dan penyakit saluran pernapasan lainnya dengan konsumsi minuman bersoda sebanyak setengah liter per hari.

6. Memicu obesitas.
Sebuah penelitian yang dilakukan di Denmark dan dipublikasikan di American Journal of Clinical Nutrition pada Februari 2012 lalu menyatakan bahwa konsumsi gula dalam kadar tinggi yang terkandung dalam minuman bersoda bisa meningkatkan risiko seseorang mengalami obesitas. Pasalnya, menurut penelitian, kalori yang didapatkan dari konsumsi gula akan lebih cepat diubah menjadi lemak dibandingkan kalori yang didapatkan dari bahan pangan lainnya. Tingginya konsumsi gula di dalam minuman bersoda juga bisa meningkatkan risiko seseorang menderita diabetes.

Setelah mengetahui bahaya yang bisa ditimbulkan, mulailah lebih selektif memilih jenis minuman yang Anda konsumsi sehari-hari. Pastikan Anda memilih jenis minuman tanpa soda yang memiliki kandungan gula minimal serta zat nutrisi lain yang bermanfaat bagi kesehatan. Salam sehat!
Health 4121316316042397752

Komentar Anda

Beranda item