469340823162156
Loading...

Tips Usir Jenuh di Kantor

Tips Usir jenuh dikantor, bosan dikantor, menghilangkan bosan dikantor
Tips Usir Jenuh di Kantor - Duduk lebih dari delapan jam di meja kerja setiap harinya, kerap membuat para pekerja merasa bosan. Padahal, ada banyak kegiatan dan hal menyenangkan yang dapat dilakukan ketika Anda sedang tidak bekerja atau beristirahat sejenak. Simak hal-hal berikut ini:

1. Sediakan waktu untuk rileks
Daripada memikirkan beban pekerjaan tapi tidak ada solusinya. Lebih baik gunakan sedikit waktu untuk melakukan relaksasi. Lemaskan otot-otot tubuh pada tangan, lengan, muka, kepala, leher, bahu, dada, lambung dan punggung bawah, lalu terakhir ke daerah kaki. Tiap otot ditegangkan selama 5-7 detik kemudian dikendorkan selama 12-15 detik. Ulangi cara ini hingga lima kali berturut-turut. Metode relaksasi ini bisa membantu untuk meredakan stres yang dialami.

2. Buatlah manajemen waktu yang baik
Kecerdasan mengatur waktu di kantor sesuai kebutuhan memang sangat diperlukan. Sebab hanya kamu yang tahu kapan waktu untuk bekerja keras dan kapan waktu beristirahat dengan santai. Saat bekerja, tentu harus berkonsentrasi penuh dengan pekerjaan. Saat santai, kamu pun harus benar-benar santai. Sehingga waktu tidak habis tersita karena memikirkan pekerjaan.

3. Menata ulang ruang kerja
Kamu bisa mencegah stres dengan mengatur kembali ruang kerja. Jauhkan meja dari tumpukan kertas atau file. Simpan kertas-kertas dalam map, kotak, atau laci. Jika memungkinkan, pindahkan letak meja menghadap matahari agar dapat bekerja dengan cahaya alami dari luar.

4. Mengobrol dengan Kolega
Anda bisa mengampiri rekan kerja yang dekat dengan Anda. Luangkanlah sedikit waktu untuk mengobrol sejenak dan membahas topik di luar dari pekerjaan. Namun, pastikan bahwa kolega Anda sedang tidak sibuk, sehingga ia tidak merasa terganggu.

5. Terapi musik
Musik bisa membantu mengatasi kejenuhan dan stres. Pilihlah musik atau lagu kesukaan. Kemudian dengarkan dan nikmati musik dalam keadaan rileks saat bekerja atau seusai pulang kantor untuk menghilangkan rasa penat. Putarlah musik selama 10-30 menit. Agar lebih rileks, pilih jenis musik yang tidak terlalu keras.

6. Manfaatkan waktu makan siang untuk penyegaran
Hentikan semua pekerjaan saat jam makan siang tiba. Karena, waktu makan siang merupakan saat yang paling tepat untuk mengisi perut sambil beristirahat sejenak. Manfaatkan waktu makan siang untuk menyegarkan pikiran dengan berkumpul bersama rekan atau sahabat di kantor. Bicarakan hal-hal ringan untuk mengembalikan kesegaran pikiran. Sehingga saat kembali ke kantor, kamu sudah siap dengan energi dan semangat baru.

7. Berolahraga
Dengan berolahraga secara teratur (seminggu dua kali), lepaskan ketegangan yang kerapkali alami di tempat kerja dan menggantinya dengan suasana rileks dan bugar pada tubuh. Pilihlah satu jenis olahraga yang digemari. Kamu bisa melakukannya di saat hari libur atau sepulang dari kantor. Dijamin, setelah badan segar, stres pun perlahan hilang.

8. Manjakan diri sejenak
Setelah beban pekerjaan yang menyita waktu, tidak ada salahnya bila memberi waktu untuk memanjakan diri sendiri. Misalnya dengan menikmati pijatan di salah satu spa menggunakan minyak aromaterapi khusus penghilang stres. Bisa juga dikombinasikan dengan minyak esensial untuk memijat otot.  Lakukan sendiri di rumah dengan mengubah kamar mandi menjadi sarana relaksasi.

9. Selesaikan masalah dengan bos atau rekan kerja
Jika memiliki masalah dengan atasan atau dengan rekan sekerja, sebaiknya selesaikanlah segera. Siapa tahu, masalah itu yang selama ini menjadi pangkal penyebab stres. Cobalah mencari jalan keluar dengan cara berdiskusi mengenai kesalahpahaman yang seringkali terjadi sehingga lingkungan kerjapun terasa nyaman dan menyenangkan.

10. Berpikir positif
Belajarlah untuk selalu berpikir positif dalam menghadapi dan menyikapi segala permasalahan. Misalnya ketika atasan marah-marah pada kamu, bukan berarti dia sentimen atas hasil kerjamu. Cobalah berpikir bahwa si bos sedang memberi masukan yang berguna bagi perkembangan kinerja di kemudian hari.
Work 8780253093409634507

Komentar Anda

Beranda item